4 Fakta menarik Magic Hour The Series season 2

Sukses dengan versi film dari serial pertamanya, Magic Hour the Series (2019) kembali hadir dalam season ke-2 yang pastinya punya banyak hal baru. Dengan Dengan permasalahan yang semakin pelik, serial garapan Screenplay Films ini akan menghadirkan Ayushita sebagai pemeran baru. Ada pemain baru tentunya akan ada konflik baru juga. Dengan latar lokasi New York dan Bali, Magic Hour 2 siap mengguncang emosi penonton. Michelle Ziudith, Dimas Anggara, Maxime Bouttier, dan Yunita Siregar pun dengan semangat bercerita soal syuting di balik serial ini. 4 Fakta menarik magic hour the series season 2

4 Fakta menarik Magic Hour The Series season 2


1. Alami perubahan karakter
dimas anggara
Saat menceritakan gambaran umum yang terjadi pada series kedua kali ini, Michelle mengaku bahwa Magic Hour The Series 2 in merupakan jawaban dari pertanyaanpertanyaan pada konflik yang ada di series sebelumnya. Jadinya, karakter masing-masing peran ikut berubah juga, nih.
"Raina adalah sosok cewek yang periang dan ceria. Tapi untuk series kali ini, Raina lebih menunjukkan sisi gloony-nya karena semua konflik yang terjadi pada Raina," ucap Michelle.
Lain lagi dengan karakter Rangga yang diperankan oleh Dimas Anggara. Menurut Michelle Ziudith, "Rangga itu berubah dari sifat yang semaunya, jadi cowok yang lebih dewasa."
Mirip dengan Raina, karakter Mita yang diperankan oleh Yunita Siregar pun mengalami perbedaan. "Mita itu sebenarnya adalah cewek yang classy. Tapi, di season ini dia berubah menjadi gloomy karena masalah-masalahnya," jelas Michelle
Sementara karakter Tegar, yang diperankan oleh Maxime Booutlier, dianggap Yunita sebagai karakter cowok yang sempurna. "Tegar itu cowok baik hati, sabar, dan sayangnya tulus banget ke Mita," ungkap Yunita.


2. Tidak mengalami kesulitan
Michelle Ziudith
Meski masing-masing pemain mengalami sedikit perubahan karakter, tapi hal ini diakui nggak menjadi masalah dan kesulitan bagi mereka. "Soalnya aku dan yang lainnya terbantu sama jadwal syuting yang nggak terlalu berjarak lama. Jadi, chemistry dan feelnya masih ada. Selain itu, kru dan stafnya pun masih sama. Jadi, masih merasa nyaman, ujar Yunita.
Sedangkan untuk masalah karakter, Yunita Siregar mengaku hanya ngobrol dengan tim. "Mau karakternya jadi seperti apa. Selain itu, kami juga nonton kembali seri season sebelumnya," kata Yunita, membocorkan.


3. Jadi semakin akrab
Maxime Bouttier
Seringnya berkumpul bareng di lokasi syuting dan kebutuhan peran, bikin Michelle Ziudith, Dimas Anggara, Mexime Bouttier, dan Yunita Siregar jadi makin akrab, nih! Bahkan mereka berempat sepakat bahwa "friendship never ends" jadi motorya.
"Kami sering nongkrong bareng, juga main games sambil nunggu giliran take. Kadang, kalau ke luar negeri bareng juga shopping bareng-bareng," jelas Yunila.
Lucunya, mereka suka saling pinjam games, lho! Contohnya Maxime yang meminjamkan games Mario Kart miliknya.
"Seru banget! Kami sampai teriak-teriak, padahal saat itu lagi ada pemeran lain yang fake. Hihihi.... Sayangnya untuk lokasi syuting series kedua ini kami berjauhan. Dimas sama Michelle di Amerika, aku sama Maxime di Jakarta," cerita Yunita.



4. Lebih banyak konflik
yunita siregar
Saat ditanya lebih pilih series di season salu alau dua, Yunita menjawab, "Jelas series ke-2 ini, dong! Dari segi cerita dan lainnya, season ke-2 ini lebih "kena".
Hal ini pun diakui oleh Dimas Anggara. Aktor satu ini menjelaskan, "Soalnya, di season ke-2 ini nggak cuma ada konflik antara Rangga-Raina dan Mita-Tegar. Tapi juga ada konflik keluarga. Jadi, pasti lebih sedih.
Lucunya, Yunita memberikan saran nih, buat kamu yang mau nonton series ini. "Siapkan tisu untuk nangis dan teman nanton buat bersandar. Hahaha!" tulupnya.


sources:
https://www.idntimes.com/hype/entertainment/ramadani-barus/penuh-konflik-4-fakta-magic-hour-2-the-series-yang-penuh-air-mata
https://www.fimela.com/news-entertainment/read/3036135/4-fakta-tentang-magic-hour-the-series

Subscribe to receive free email updates:

Blogger
Disqus
Pilih Sistem Komentar Yang Anda Sukai

No comments