10 Software aplikasi pesaing Google Earth dan Google Maps

Tentu kita sudah mengenal Google Earth, salah satu produk unggulan google ini telah dipakai oleh jutaan orang diseluruh dunia, oleh google pun dibuat google maps untuk melengkapi fitur google earth.
Karena kesuksesan google earth sebagai program globe virtual dan seiring dengan perkembangan teknologi dan persaingan pasar dunia, maka muncullah beberapa aplikasi para pesaing-pesaing dari google earth dan google maps, mereka diantaranya; 10 Software aplikasi pesaing Google Earth dan Google Maps, 10 Aplikasi selain Google Maps



1. Map World
10 Software aplikasi pesaing Google Earth dan Google Maps
 China secara resmi meluncurkan layanan peta online sendiri untuk menyaingi layanan Google Earth. Layanan Map World ini dibuat khusus oleh pemerintah China dan dapat diakses oleh pengguna internet secara gratis.
Selain digratiskan, Map World ini memungkinkan pengguna untuk mendapatkan gambar dalam bentuk dua dan tiga dimensi di seluruh dunia. Pengembangan teknologi peta digital ini pada tahap awal akan dimasukan ke dalam situs www.tianditu.cn dan www.chinaonmap.cn. Update data Layanan ini diharapkan akan dilakukan dua kali setahun. Bila dibandingkan dengan Google Earth memang layanan ini masih jauh. Pasalnya update Google Earth dilakukan setiap beberapa menit.
Layanan Google Earth di China diketahui sudah ditinggalkan dan tak bisa diakses setelah pemerintah memperkenalkan peraturan baru pada bulan Mei yang mewajibkan semua perusahaan yang akan menyediakan peta digital layanan wajib mendapat persetujuan dari negara.
Google hingga saat ini belum mengajukan lisensi ke pemerintah China untuk membuka layanan Google Earth.


2. Bhuvan
10 Software aplikasi pesaing Google Earth dan Google Maps
Indian Space Research Organization (ISRO) merilis Bhuvan di New Delhi kemarin. Bhuvan yang dalam bahasa Sanskerta berarti Bumi menawarkan pengalaman baru bernavigasi bola dunia setelah Google Earth, termasuk di dalamnya tampilan 3 dimensi, kemampuan zoom in hingga 10 meter dari permukaan tanah, dengan penekanan pada wilayah India.
Bhuvan menggunakan image yang diambil dari satelit remote sensing milik ISRO sendiri. Dengan teknologi yang mereka miliki, Bhuvan di klaim mampu melakukan zoom yang jauh lebih dekat dibandingkan pemotretan udara menggunakan wahana terbang seperti pesawat ringan atau helikopter.
Jika Google Earth hanya mampu menampilkan kedetailan saat eye altitude hingga 200 meter dari permukaan tanah sementara Wikimapia hingga 50 meter, maka Bhuvan mampu menampilkan detail image saat zoom in hingga 10 meter! Anda yang sering di gedung tinggi pasti bisa membayangkan kedetailan seperti apa yang bisa ditampilkan oleh Bhuvan ini.


3. Nokia Here
10 Software aplikasi pesaing Google Earth dan Google Maps
Nokia baru saja merilis peta digital terbarunya yang diberi nama Here dengan basis cloud computing. Nokia Here yang di rancang untuk semua jenis perangkat dan semua jenis operating system, tidak hanya ekslusif untuk pengguna perangkat Nokia saja. Inilah pesaing kuat Google Maps setelah Apple Maps gagal dan banyak di kritik oleh penggunanya.
Nokia Here bisa diakses menggunakan sistem operasi iOS, Windows Phone, Android [menyusul tahun 2013] dan Firefox OS. Here mempersilahkan pengguna untuk menambahkan data dan memanfaatkannya secara kloboratif melalui menu Map Creator. Pengguna bisa memberi nama jalan atau lokasi strategis lainnya, kondisi arus lalu lintas dan berbagai informasi lainnya.
Nokia mengklaim, aplikasi peta digital Here mampu melakukan proses rendering peta dengan lebih cepat di bandingkan dengan layanan sejenis yang sudah ada, tetapi penggunaan bandwidth internetnya tetap rendah. Untuk melihat peta dalam visualisasi 3D di Here di PC atau Mac, Anda tak perlu lagi meng-install plug-in tertentu.
4. NASA World Wind
10 Software aplikasi pesaing Google Earth dan Google Maps
NASA World Wind adalah sebuah aplikasi yang berisi berbagai macam peta dunia dalam bentuk 3D yang diambil dari satelit. dalam situs resmi NASA World Wind dikatakan bahwa aplikasi ini memungkinkan kita untuk dapat melihat seluruh tempat dimuka bumi, seperti halnya melihat Pegunungan Andes, melirik indahnya Grand Canyon, mengintip Pegunungan Alps di Eropa atau bahkan membuktikan luasnya Gurun Sahara di Afrika. dengan aplikasi ini maka kita dapat bertamasya secara virtual untuk mengunjungi daerah-daerah di seluruh dunia, rasanya orang-orang yang terbiasa dengan dunia kartografi, GIS dan remote sensing pasti tidak akan melewatkan aplikasi ini.


5. Apple Maps
10 Software aplikasi pesaing Google Earth dan Google Maps
Banyak pihak yang memuji keberanian Apple untuk berlepas diri dari aplikasi Maps milik Google dan memutuskan untuk membuat aplikasi peta sendiri. Aplikasi Maps milik Apple sendiri dinilai banyak pihak lebih baik dari aplikasi Maps milik Google.Di ajang WWDC, bersamaan dengan diumumkannya iOS 6, Apple juga mengumumkan kehadiran aplikasi Maps miliknya. Beberapa pengembang pun tertarik untuk menggali lebih dalam aplikasi peta milik Apple ini.
Hasilnya cukup mengejutkan, para pengembang menemukan beberapa kesalahan dalam aplikasi yang sebelumnya banyak mendapat pujian dan dinilai lebih baik dari Google Maps ini. Misalnya saja mengenai arah atau direction dimana aplikasi tersebut memperbolehkan pengguna untuk berbelok padahal sedang berada di atas jembatan.
Kesalahan lainnya dari aplikasi yang masih dalam tahap beta ini adalah Greenland yang disebut sebagai Laut India, laut yang membatasi antara Australia dan Asia adalah laut arktik, serta Afrika disebut sebagai Laut Pasifik Utara.


6. Marble
10 Software aplikasi pesaing Google Earth dan Google Maps
Marble, sebuah aplikasi virtual globe gratis sebagai alternatif untuk pengguna Linux, Windows dan Mac OS. Untuk pengguna Linux, aplikasi open source ini datang bersama dengan KDE desktop, walaupun bisa juga dijalankan di GNOME. Marble seperti halnya Google Earth dan Bing Maps, juga bisa menampilkan citra satelit, tersedia juga visual citra satelit saat malam, peta globe kuno tahun 1689, informasi temperatur dan presipitasi. Bahkan tersedia tampilan Bulan, Venus dan Mars.
Marble mampu menampilkan data dari OpenStreetMap serta membuka file Google Earth KML maps dan data GPS data GPX file. Marble juga bisa menampilkan foto mirip dengan layer Panoramio di Google Earth, mengetahui koordinat dengan sistem proyeksi yang berbeda dan tersedia Map Creation Wizard serta Map Sharing serta mengukur jarak antar satu lokasi ke lokasi lainnya.


7. Virtual Earth 3D
10 Software aplikasi pesaing Google Earth dan Google Maps
Untuk bersaing dengan Google Earth, Microsoft menambahkan komponen baru dalam layanan Windows Live. Dengan mengusung peta tiga dimensi, Microsoft memperkenalkan Virtual Earth 3D. Namun saat ini peta tersebut baru ditujukan untuk 15 kota di Amerika Serikat. Upaya ini dilakukan untuk meningkatkan peminat Windows Live dan bersaing dengan Google Inc. Microsoft Virtual Earth 3D sendiri, bakal menggabungkan beberapa gambar dan menampilkan foto bangunan secara 3 dimensi untuk kota-kota seperti Los Angeles, San Francisco, Boston, Philadelphia, Seattle dan Dallas. Meski baru menyajikan 15 kota di Amerika Serikat, tetapi pada September 2007 mendatang, pihaknya diharapkan mampu menyajikan sekitar 100 kota di dunia. "Pencarian lokal merupakan salah satu kategori online yang berkembang sangat cepat. Dengan menambahkan fitur seperti 3-D, kami berharap pengunjung dapat terpikat dengan Windows Live dan menjadi yang terdepan," tutur Steve Berkowitz, Wakil Presiden Senior Microsoft. Peta yang disajikan Windows Live ini, dapat juga dapat diakses melalui browser web dan tidak memerlukan aplikasi lain.


8. Bing Maps
10 Software aplikasi pesaing Google Earth dan Google Maps
Bing Maps adalah software peta interactif beresolusi tinggi. Dengan program ini, pengguna dapat melihat kota dan negara dari ketinggian, dari sudut pandang pejalan kaki atau dalam bentuk 3D. Software ini juga membantu pengendara melewati jalur setahap demi setahap sambil memberikan informasi mengenai situasi lalu-lintas, kondisi jalan dan struktur bangunan di sepanjang jalan, peta dari jalan yang berdekatan serta arah menuju ruang parkir.
Pejalan kaki bisa juga mendapatkan informasi mengenai perhentian bis, stasiun metro dan stasiun kereta api termasuk arah untuk menuju ke sana. Dengannya, Anda pun dapat menggunakan kalkulator ongkos taksi, mengetahui restoran atau stadion terdekat, dll. Program ini menyertakan pula aplikasi-aplikasi lain seperti pemetaan teman Facebook, atau kemungkinan untuk bisa melihat halaman awal dari koran-koran harian dari seluruh dunia.


9. Yandex. Maps
10 Software aplikasi pesaing Google Earth dan Google Maps
Yandex.Maps membantu Anda merasa di rumah di mana saja. Aplikasi ini memiliki peta yang terperinci dari sebagian besar kota-kota di dunia dan direktori bisnis menyeluruh. Hal ini dapat merencanakan rute baik untuk mobil dan transportasi umum untuk kemacetan lalu lintas memotong. Lebih dari 300 kota tersedia offline dengan Yandex.Maps.
Lihat dunia Peta komprehensif dari seluruh dunia diperbarui secara teratur, citra satelit dan panorama jalan membantu Anda menemukan jalan sekitar Anda.


10. UpNext
10 Software aplikasi pesaing Google Earth dan Google Maps
Perang layanan Maps tampaknya bukan hanya dilakukan oleh Google dan Apple. Setelah Google rilis berbagai fitur baru untuk Google Maps, Apple mendepak Google Maps dari iOS dan menggantinya dengan new Maps app, kini giliran Amazon yang masuk dalam bisnis Maps dengan membeli sebuah perusahaan mapping UpNext.
UpNext adalah sebuah perusahaan penyedia layanan Maps untuk perangkat mobile, seperti pada smartphone dan tablet. Aplikasi UpNext telah banyak dipakai pada smartphone yang di dalamnya terdapat layanan navigation, direction dan banyak fitur menarik lain.
Fitur terbaru yang dipersiapkan UpNext adalah teknologi 3D mapping, seperti yang telah diluncurkan oleh Apple dan Google melalui aplikasi Maps mereka. Dan kini dengan telah diambil-alihnya UpNext oleh Amazon senilai $2,8 juta, tampaknya Amazon juga tertarik untuk memakai teknologi 3D mapping tersebut di perangkat mobile buatannya yang tak lain adalah Kindle series.
Kindle Fire sebagai tablet pertama keluaran Amazon dirilis tahun lalu dengan harga sangat murah ($200) dan memakai Android OS milik Google. Dari fakta tersebut terlihat jelas bahwa Amazon memiliki rencana yang lebih besar dengan berbagai aplikasi dan layanan yang nantinya akan mereka berikan di Kindle Fire atau Kindle tablet rilisan terbaru.



sumber:
http://www.geotekno.com/
http://id.amtelefon.com/
http://bing_maps.id.downloadastro.com/
http://inigis.com/
http://techno.okezone.com/ 
Bilamana terdapat kesalahan, mohon diralat, terima kasih

Subscribe to receive free email updates:

Blogger
Disqus
Pilih Sistem Komentar Yang Anda Sukai

42 comments

orang-orang bilang nokia here aplikasi yang paling bagus, lebih bagus dari google :)

Balas

ternyata banyak juga ya saingannya google earth.
sebelumnya layanan virtual globe yg aku tau cuma google earth aja.. boleh juga dicoba satu2 :)

Balas

gak salah lagi kalo kekreatifan memang memancing untuk membuat kecanggihan yang baru dan terus menerus..
asalkan jangan digunakan untuk membuat hal yang berbahaya ya mas ya..

Balas

Virtual Earth 3D kayaknya yang saya suka tapi sayangnya belum bisa sampai indonesia ya mas. makasih nih infonya..

Balas

memang Google Earth sangat sukses merambah pelanggan yamas,makanya nggak aneh kalau banyak vendor yg berusaha membuat aplikasi sejenisnya

Balas

setiap aplikasi saingan Google Earth itu tentunya punya kelebihan masing2 mas

Balas

kian ketat persaingan di Maps, tentu makin bagus dan makin kompetitif hingga tampilan juga kian canggih,yang paling penting ringan loadingnya ya kang

Balas

wah keren aplikasinya. perlu coba tuh buat nyaingin google hehe

Balas

kalo menurut saya.. apple dan nasa lebih hidup tampilan mapnya..

berarti tidak lama lagi semua pakai sistem hologram..

pernah nonton pilem.. judulnya lupa..
memakai sistem map seperti inih juga.. kita dapat melihat org bergerak secara langsung.. naah inih baru keren..

tp.. kalw yg seperti inih.. cuma intelejen yg pake ya Mas Bur..?!

Balas

Kayaknya bakalan jadi pesaing berat ni ya Mas :D

Balas

Nokia HERE emang bagus mas, tapi ga tau klo lebih bagus dari goole earth

Balas

boleh mas dicoba satu0satu, buat navigasi biar kita ga nyasar

Balas

bener mas, daripada dibuat untuk hal yang berbahaya dan merugikan pihak lain, baiknya dibuat untuk komersil.

Balas

belum tersedia untuk Indonesia mas virtual earth 3d

Balas

google memang benar-benar jeli melihat pangsa pasar mas.

Balas

iy mang, loading google earth ga begitu berat kecuali inet kita yang bermasalah.

Balas

saya juga boleh mencoba kan mas?

Balas

memang nggak salah bila google menjadi raja dunia maya yamas

Balas

Baru tahu saya loh Mas. Banyak juga ternyata pesaing google earth. Saya jadi kepikiran nih buat tulisan pesaing google translate. hehehe.

Balas

Paling sering sih pake Apple Map, google earth kalo instal harus pake kuota lagi dan crack jadi agak ribet, mending di hp bisa dibawa kemana-mana

Balas

Walau banyak pesaing
Google earth yang paling
Diminati saat traveling

Hihi :)

Balas

kalo saya suka pake wikimapia mas :D dan ternyata aplikasi pesaing google earth itu banyak juga yah baru tahu :v

Balas

terus istana nya dimana mas ?

Balas

ternyata banyak juga ya aplikasi seperti itu... biasanya aku pake Goole Earth

Balas

IBU HAYATI, SEMOGA ALLAH TA'ALA MENGAMPUNI ANDA.

Sangat tidak pantas anda mempromosikan judi dan dukun dengan menyebut nama Allah. Subhanallah, Maha Suci Allah dari yang anda persekutukan.

Mending seseorang memikul kayu dengan penghasilan kecil daripada berjudi dengan iming-iming kaya mendadak. Dari Abu Hurairah, ia berkata bahwa Rasul shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda (yang artinya),

“Lebih baik seseorang bekerja dengan mengumpulkan seikat kayu bakar di punggungnya dibanding dengan seseorang yang meminta-minta (mengemis) lantas ada yang memberi atau enggan memberi sesuatu padanya.” [HR. Bukhari no. 2074]

Ibnu Baththol rahimahullah mengatakan, “Qona’ah dan selalu merasa cukup dengan harta yang dicari akan senantiasa mendatangkan keberkahan. Sedangkan mencari harta dengan ketamakan, maka seperti itu tidak mendatangkan keberkahan dan keberkahan pun akan sirna.” [Syarh Ibni Batthol, 6: 48]

Semoga Allah menganugerahkan pada kita rezeki yang halal. Hanya Allah yang memberi taufik dan hidayah.

Balas

coba aja lawan google ya.. mana yang punya indo..?

Balas

Kira-kira bisa mengalahkan si gugel ngga ya? :D

Balas

selama ini yang aku tau cuma Google Earth, ternyata banyak juga ya aplikasi yang seperti Google Earth

Balas

mas obat fornasnya udah diupdate bukan no 328/2013 lagi, tapi 159/2014 :)

Balas

link aktif nya sudah saya hilangkan, terima kasih mas Sucipto pencerahannya..

Balas

ok mas, saya gugling dulu, terima kasih

Balas

Ternyata banyak banget toh saingannya google earth. E alaah.. Baru tau saya. Beberapa ada yang kayak google streetview juga ya, mas..

Balas

ada yang mengatakan kita harus berhati-hati menggunakan aplikasi pemetaan wilayah menggunakan Nasa World Wind...karena kalau kita akses wilayah tempat kita berada, maka data seperti kandungan mineral, basis tentara di tempat kita, dan data penting lainnya akan dapat diunggah orang-orang tertentu, mungkin saja penydia layanan tersebut. Hal ini juga tidak menutup kemungkinan layanan lainnya juga dapat mengakses data wilayah kita, jadi ada juga kawan yang menyimpulkan bahwa layanan tersebut mempunyai fungsi tertentu, salah satunya sebagai mata-mata digital...itu aja yang pernah diutarakan kawan...kalau saya ya cuek aja sih....tapi kadang ngeri juga...hehheeee

Balas

itu hanya layanan data wilayah secara virtual yang bisa diakses dalam bentuk dua dan tiga dimensi beb....kalau google kan mesin pencari....

Balas

yah masalahnya kadang pada laoding time beberapa service di atas....karena termasuk berat di sebebkan berbasis 3D flash

Balas

wow lebih keren dan canggih2

Balas

kayaknya kalau daum.net (korea selatan) dikembangkan untuk pengguna luar, ini akan menjadi pesaing berat juga buat google.

Balas

iy mas, saya hapus spammer judi...

Balas

Weleh weleh bakal seru tuh persaingannya

Wah kapan ya saya bisa menyaingi ke 10 sofware tersebut..??hehehe

Balas

Betul banget Mbah. Apalagi untuk pangkalan militer.

Balas

Wih, keren tuh aplikasi Nasa World Wind...

Balas

keren-keren ya saingan google earth, yang buatan indo ga ada ya mas :)

Balas