10 Kamera untuk kaum milenial

Semua orang saat ini dapat menjadi fotografer, namun jangan berbicara hasilnya. Tidak ada momen yang hilang di era teknologi digital ini. Seseorang juga tidak lagi terlihat eksklusif kala menenteng kamera. Pun kameranya sudah tidak sebesar dan seberat kamera analog.
Namun untuk menghasilkan gambar yang bagus memang masih dibutuhkan kamera yang memenuhi standar ideal. Untungnya saat ini kamera tak lagi memiliki desain kaku. Banyak kamera yang hadir dengan desain menarik dan membuat gaya pemakainya. Berikut 10 Kamera untuk kaum milenial 2019, kamera yang kekinian cocok untuk kamu yang hobi traveling.



1. Nikon DF
nikon df
Kamera ini berdasarkan desain Nikon Seri F yang berjaya di dua dekade sebelumnya. Badannya tidak terbuat dari plastik melainkan logam dengan tombol putar yang memudahkan pengoperasiaannya. Kamera ini diperkenalkan pertama kali di tahun 2013.


2. Leica M10
leica m10
Brand kamera ini menyiratkan kalau Anda adalah orang yang mengerti fotografi. Leica adalah impian semua fotografer untuk mendapatkannya. Seri M adalah kamera ikonik yang menghasilkan gambar yang terbaik.


3. Sony Cyber-Shot WX220
sony cybershot wx220
Ini jawaban dari Anda yang suka membawa kamera saku, namun menghasilkan gambar yang bagus bukan seperti smartphone. Kamera ini memiliki 10x optical zoom dan dapat mudah dimasukan ke dalam saku.


4. Fujifilm X-T3
fujifilm x-t3
Kamera yang satu ini termasuk menjadi buruan para fotografer. Tangguh dengan body dari magnesium, dilengkapi dengan dial aluminium membuat kamera ini terlihat sangat tangguh. Menurut para kritikus body kamera ini yang terbaik.


5. Fujifilm X100F
fujifilm x100f
Bagi Anda yang menyukai traveling kamera ini pantas menjadi teman. Desainnya sangat menarik terdapat sentuhan old school, banyak produsen kamera lainnya berusaha membuat replikanya. Kamera ini dapat pula dimasukan ke dalam saku dan menghasilkan gambar seperti kamera DSLR profesional.


6. Olympus PEN-F
olympus pen-f
Kalau Anda suka dengan street photography maka kamera ini adalah pilihan yang paling baik. Desainnya stylish sejalan dengan fitur yang ada di dalamnya. Dengan memakai viewfinder di sebelah kiri menjadikan kamera ini penuh gaya.


7. Sony RX100 Mark VI
sony rx100 mark vi
Kamera ini dilengkapi dengan lensa zoom 24-200 mm yang mampu merekam gambar dalam berbagai jarak perspektif. Juga dilengkapi dengan layar sentuh dan video 4k.



8. Canon Powershot G9 X Mark II
canon powershot g9 x mark ii
Jika Anda baru saja menekuni dunia fotografi pilihan kamera ini sangat tepat. Sangat mudah mengoperasikannya dengan hasil gambar yang baik. Pada bagian belakang terdapat layar sentuh yang merupakan keharusan bagi milenial.


9. Leica Q2
leica q2
Kamera ini adalah kamera abad 21, dilengkapi dengan lensa Summilux 28mm 1.7 yang menghasilkan gambar sangat tajam. Kamera buatan Jerman ini mengedepankan kualitas gambar sekaligus desain yang cantik minimalis.


10. Panasonic Lumix LX100 II
panasonic lumix lx100 II
Kamera simple namun memiliki material berkualitas cocok bagi para pemula. Pemula dapat mengoperasikan sekaligus belajar fotografi dengan benar. Dapat dikontrol sesuai keinginan atau auto untuk mendapatkan hasil yang baik.


sources:
https://techno.okezone.com/read/2018/07/31/57/1929936/5-kamera-mirrorless-rp5-jutaan-cocok-untuk-millennial
https://www.localstartupfest.id/kamera-sony-terbaik/

Subscribe to receive free email updates:

Blogger
Disqus
Pilih Sistem Komentar Yang Anda Sukai

No comments