10 Mobil dengan desain pintu paling unik menarik

Tekonologi desain pintu mobil dibuat unik dan berbeda dari yang lain. Beberapa mobil berikut ini cukup banyak menarik perhatian karena desain pintunya yang nyeleneh tapi unik. Dengan desain pintu unik dan menarik bisa membuat mobil ini justru semakin dikenal banyak orang karena keunikannya. Berikut beberapa mobil dengan desain pintu yang unik, aneh, ekstrem, 10 Mobil dengan desain pintu paling unik menarik dan nyeleneh




1. Butterfly Doors, McLaren F1
Butterfly Doors, McLaren F1
Mobil paling mengagumkan tahun 90 an dan memiliki pintu kupu kupu yang sangat apik, daripada pintu kebanyakan mobil yang dibuka lurus begitu saja, pintu kupu kupu memiliki engsel yang memungkinkan pintunya berputar keluar saat naik ke atas. Beberapa jenis mobil seperti Ultima GTR, Saleen S7 dan Ferrari Enzo merupakan mobil dengan desain pintu kupu kupu atau Butterfly Doors


2. Canopy Doors, Lamborghini Egoista
Canopy Doors, Lamborghini Egoista
Konsep pintu mobil Lamborghini Egoista tergolong unik sekaligus keren, betapa tidak, desain pintu mobil yang menyerupai pintu kaca pesawat jet ini memang sangat ekstrem. Keunikan lainnya karena akses keluar masuk pengemudi jadi lebih mudah, terlebih di lahan parkir sempit, karena pintu mobi lyang terbuka keatas.


3. Gullwing Doors, Mercedes-Benz 300SL (atau SLS)
Gullwing Doors, Mercedes-Benz 300SL
Terinspirasi dari sayap burung camar dan pertama diperkenalkan oleh mobil balap tahun 50 an, 300 SL memiliki keunikan dan kemewahan pada zamannya, interiornya pun tak kalah menawan, tetapi yang membuatnya semakin terkenal adalah desain pintu mobil gullwing dengan membuat pintu berengsel di atas.


4. Falcon Doors, Tesla Model X 
falcon doors, tesla model x
Tesla Model X langsung menjadi mobil Crossover paling keren di tahun 2015, salah satu mobil listrik tersebut mengalami perubahan dan yang paling menarik adalah perubahan desain pintu belakang yang menyerupai burung elang, yakni Falcon Doors. Berbeda dengan pintu Gullwing, falcon doors pada Tesla Model X memodifikasi engsel tambahan dan beberapa sensor untuk mencegah benturan ketika pintu mobil terangkat ke atas.


5. Scissor Doors, Lamborghini Aventador
Scissor Doors, Lamborghini Aventador
Aslinya desain pintu ini berasal dari mobil Alfa Romeo yang merupakan merk pertama menggunakan desain pintu scissor, namun Lamborghini menerapkannya di banyak hasil hasil produksinya. Desain ini sebenarnya mirip desain pintu kupu kupu. Selain Lamborghini Aventador, ada juga mobil Bugatti EB110 dan juga ada Zagato C12.


6. Sliding Doors, Daihatsu Luxio
Sliding Doors, Daihatsu Luxio
Di Indonesia sudah banyak mobil yang menggunakan desain pintu sliding, desain pintu yang dapat digeser ke belakang yang dapat menghemat ruang ketika membukanya.


7. Suicide Doors, Lincoln Continental
Suicide Doors, Lincoln Continental
Dilihat dari gambarnya, desain pintu ini cukup unik, karena pintu depan dan pintu belakang dibuka dengan arah yang berlawanan. Lincoln Continental merupakan mobil yang menerapkan desain pintu Suicide Doors ini. 


8. Swan Doors, Lykan HyperSport
Swan Doors, Lykan HyperSport
Lykan HyperSport merupakan mobil Hypercar pertama yang berasal dari Timur Tengah. Desain pintu yang diusung oleh Lykan HyperSport adalah Swan Doors atau pintu angsa. Mirip dengan pintu kupu kupu namun pintu angsa ini berengsel di belakang, sehingga pintu terbuka ke arah ke belakang.

9. Sidewinder Doors, Rezvani Beast Alpha
Sidewinder Doors, Rezvani Beast Alpha
Teknologi pintu yang dimiliki oleh Rezvani Beast Alpha adalah salah satu yang terbaik di dunia. Secara penampilan, Beast Alpha memiliki hidung yang rendah dan lampu depan yang ramping mempertahankan dari seri sebelumnya, dengan pinggul body yang menonjol dan ventilasi mengikuti aerodinamis mobil. Mempunyai atap targa yang sederhana, namun pintu sidewinder yang cukup komplek. Alur membuka kabin, desain kedua pintu dibuka dan daun pintu meluncur ke depan.


10. Dihedral/Raptor Doors, Koenigsegg Agera R
Dihedral/Raptor Doors, Koenigsegg Agera R
Namanya diambil dari geometri dengan model pintu yang dapat dibuka ke samping, lalu ke atas. Pintu jenis Dihedral Door memiliki engsel pada pilar A yang dapat membantu mengangkat seluruh perangkat yang tertanam pada mobil. Mobil yang pertama kali menggunakan model pintu ini adalah Koenigsegg.



sources:
https://www.redlineaddict.com/2016/12/coolest-car-doors-ever/
https://oto.detik.com/mobil/d-1884708/6-desain-pintu-pintu-mobil-yang-unik-dan-nyeleneh
https://www.blackxperience.com/blackauto/autonews/beast-alpha-karya-rezvani-supercar-dari-amerika-serikat

Subscribe to receive free email updates:

Blogger
Disqus
Pilih Sistem Komentar Yang Anda Sukai

No comments