Perjalanan karier Margot Robbie menuju Hollywood

Perjalanan karier Margot Robbie di Hollywood terbilang mulus. Baru sekitar 4 tahun pindah ke Amerika Serikat, cewek asli Australia ini sudah mendapat peran utama di film film besar. Tak tangung tanggung, aktor sekaliber Leonardo Di Caprio dan Will Smith menjadi lawan mainnya. Kini ia tengah menyelesaikan proyek seru, salah satunya menjadi Jane dalam film Tarzan (2016) dan menjadi Harley Quinn di film Suicide Squad (2016). Berikut Perjalanan karier Margot Robbie menuju Hollywood

margot robbie


1990
Tanggal 2 Juli 1990, Margot Ellis Robbie lahir di Queensland, Australia. Mungkin tak ada yang menyangka bahwa gadis yang masa remajanya dihabiskan di kota tepi pantai Gold Coast ini akan menjadi artis beken. Pasalnya keluarga besar Margot Robbie kebanyakan bertani. 


2007
Margot Robbie mengaku tak termasuk ke dalam golongan cewek cantil saat remaja. "You shouldn't have seen me at 14, with braces and glasses, gangly and doing ballet," kenangnya. Walau merasa tak menarik, wanita cantik yang memiliki tinggi badan 168 cm ini begitu percaya diri mengejar passion nya dibidang seni peran. Di umur 17 tahun, lulusan SMA Somerset College, Australia tersebut pindah ke Melbourne untuk menggeluti akting secara profesional.


2008
Setelah membintangi 2 film (ICU dan Vigilante) serta tampil di beberapa iklan dan menjadi bintang tamu serial tv, Margot Robbie mendapatkan proyek besar, ia berperan dalam serial populer Australia, Neighbours. "Bermain disini berdampak baik bagi karierku," katanya. Dalam waktu singkat penyuka traveling ni pun langsung menjadi idola. Wanita yang pernah menjadi duta remaja dakam National Youth Week ini sempat dua kali dinomunasikan untuk Logie Awards (Penghargaan untk acara televisi Australia) serta Nickelodeon Australian Kids' Choice Awards.



2010 
Setelah 3 tahun berperan sebagai Donna Freedman yang cantik dan blak blakan, pada September 2010  Margot Robbie menyatakan mundur dari serial Neighbours. Margot Robbie yang pernah bekerja sebagai pelayan fastfood tersebut mengaku ingin meniti karier di Hollywood.


2011
Setelah meninggalkan keluarga dan teman teman di Australia, Margot Robbie berkonsentrasi pada akting. Ia bermain serial Pan Am yang ditayangkan saluran ABC bersama Christina Ricci. Dan tak hanya itu, Margot Robbie pun mulai mendapatkan tawaran casting film layar lebar.

margot robbie, the wolf of wallstreet


2013
Menjelang penghujung tahun 2013, 2 film yang dibintangi Margot Robbie dirilis. Dalam drama fantasi romantis ABout Time yang juga dibintangi Rachel McAdams, ia berperan sebagai cewek cantik. Sedangkan di film The Wolf of Wall Street yang diangkat dari kisah nyata, cewek yang pernah dekat dengan sutradara muda Inggris, Tom Ackerley tersebut beradu akting dengan Leonardo Di Caprio.



2014
Walau filmnya tak ada yang rilis di tahun 2014, di tahun ini Margot Robbie sudah mulai syuting film Tarzan versi 3D yang rilis tahun 2016. Syuting berlangsung di London dan kebetulan ia baru saja pindah ke ibukota Inggris tersebut."Aku suka scriptnya dan David Yates (sutradara) memiliki visi yang bagus untuk film ini. Aku sangat beruntung bisa terlibat di dalamnya," ungkap aktris yang beradu akting dengan Alexander Skarsgard.


2015
Di film drama komedi Focus yang dirilis Februari 2016, aktris yang memiliki nama kecil Maggot ini dipasangkan dengan Will Smith. Awalnya, Margot Robbie sempat tak percaya diri mengingat usia keduanya terpaut 22 tahun. Pikirnya, "i would never get cast opposite Will Smith", namun sutradara dan Will Smith sendiri merasa bahwa mereka memiliki chemistry. Menariknya lagi, di film ini Margot Robbie belajar keterampilan mencopet. "Kami dilatih oleh Apollo Robbins yakni seorang ahli trik mengambil barang. Salah satu hal menyenangkan dari akting adalah kita bisa belajar hal baru di tiap karakter yang dimainkan. And this one happened to be a particularly cool skill set," ungkap gadis yang juga berperan di dua film lain, Suite Francaise dan Z for Zachariah.

margot robbie, suicide squad


2016
Selain Tarzan, kita juga menyaksikan akting Margot Robbie di film Suicide Squad. Aktris yang dikenal tak suka membahas tentang kehidupan pribadinya ini mengaku super excited memerankan Harley Quinn, salah satu karakter penjahat terkenal yang merupakan kekasih Joker. "Playing a abad guy i'm looking forward to that," ujarnya. Kita juga akan melihat pemilik senyum indah ini di film komedi Fun House bareng Tina Fey.


sources:
http://www.bintang.com/celeb/read/2278552/fakta-fakta-gila-margot-robbie-si-seksi-yang-ternyata
http://www.petelagi.com/10-fakta-unik-tentang-margot-robbie/
https://www.duniaku.net/2016/08/04/fakta-margot-robbie-harley-quinn/

Subscribe to receive free email updates:

Blogger
Disqus
Pilih Sistem Komentar Yang Anda Sukai

No comments