Honda CMX500, gaya kontemporer dengan balutan desain yang rebel

Honda CMX500, gaya kontemporer dengan balutan desain yang rebel. Sebagai tipe motor kustom terbaru dari pabrikan Honda, CMX500 adalah refleksi custom culture di era modern. Mempunyai desain yang ramping dengan perpaduan style yang tidak lekang oleh waktu. Model ini merupakan sarana bagi pengendara yang menyukai custom culture dengan cara instan. Balutan warna hitam menambah kesan ‘rebel’ yang fleksibel dengan sisi bawah yang dicat secara halus, dan lampu depan yang tampil secara khas dengan diameter berukuran 135mm. 

Honda CMX500


Warna hitam yang mendominasi di sektor radiator dan crankcase terlihat maskulin. Lampu depan dan belakang serta spionnya cukup sederhana, guna memenuhi tantangan untuk menghadirkan model yang terlihat everlasting. Pada bagian mesin, liquidcooled twin-cylinder diambil dari Honda CBR500R yang sporty, untuk menghadirkan kemampuan jelajah lalu pemetaan PGM-F1 fuel injection yang menghasilkan karakter berbeda dari kinerja rpm berfokus tinggi CBR untuk output bottom-end torsi-padat, dengan penyaluran halus dan linear seluruh rentang putaran.
Sementara itu, power unit yang disematkan akan menghasilkan keseimbangan yang baik antara ukuran fisik dan output yang fleksibel. Selain itu, motor kustom Honda CMX500 Rebel hadir dengan tiga warna pilihan, yaitu millenium red, mat armored silver metallic, dan graphite black yang bisa dibanderol dengan harga OTR (On The Road) Rp 147.3 juta. Model tersebut dipasarkan secara eksklusif di 10 showroom Big Wing di 9 kota besar Indonesia dan bisa Anda dapatkan mulai akhir Maret ini.

sources:
https://www.astra-honda.com/hondabigbike/news/read/ahm-luncurkan-honda-cmx500-rebel-di-tanah-air

Subscribe to receive free email updates:

Blogger
Disqus
Pilih Sistem Komentar Yang Anda Sukai

No comments