7 Cara agar presentasi kita lebih percaya diri
Kepercayaan diri adalah salah satu permasalahan besar yang sering dialami oleh kita. Bagi sebagian orang, rasanya sulit mendapatkan rasa percaya diri. Apalagi ketika kita harus bicara di depan umum dan dilihat banyak orang. Berikut beberapa tips untuk membantu agar kita lancar dan tampil percaya diri saat presentasi! simak tips dan cara berikut ini, 7 Cara agar presentasi kita lebih percaya diri, tips presentasi yang baik, menarik dan efektif
1. Persiapkan materi secara matang
Presentasi bertujuan untuk membenkan informasi ke orang banyak. Materi presentasi sendiri harus sudah disiapkan jauh-jauh hari, dan juga harus dibuat lengkap, efisien, dan menarik agar dapat mengambil perhatian penonton. Gunakan beberapa slide Power Point yang rapi dan tambahan informasi dalam bentuk video atau foto.
Kita juga harus menguasai materi-materi yang akan kita presentasikan tersebut. Ketika kita paham dan mengerti seluruh bahan presentasi, maka kita akan dapat berbicara di depan umum dengan lancar dan percaya diri.
2. Atur mindset secara positif
Kita juga harus positive thinking untuk dapat tampil pecaya diri Saat presentasi. Jangan sampai sebelum presentasi dimulai kita sudah takut dan minder duluan. Kita bisa lakukan dengan meditasi, mendengarkan musik yang gembira, dan menyemangati diri sendiri sebelum mulai presentasi. Dan yang terpenting adalah yakin diri kita pasti bisa!
3. Terus berlatih
Setelah seluruh materi disiapkan dan dikuasai hal selanjutnya yang harus dilakukan adalah berlatih membawakan presentasi yang akan kita bawakan. Sangat penting untuk membawakan presentasi dengan cara dan gaya kita sendiri.
Selain cara bicara, coba perhatikan gesture dan raut wajah juga. Kita bisa berlatih di depan cermin atau di hadapan orang dengan lingkup kecil terlebih dahulu, seperti keluarga dan teman.
4. Perhatikan penampilan
Penampilan juga menjadi aspek penting untuk menumbuhkan rasa percaya diri saat presentasi. Kita harus memperhatikan pakaian apa yang mau kita pakai saat presentasi dan jika bisa menyesuaikan dengan tema presentasi yang akan kita bawakan. Pastikan pakaian tersebut terlihat rapi dan sopan.
Selain itu, tampilan wajah yang segar dan penuh senyum juga akan memberikan respon yang baik dari para penonton yang hadir. Hal ini tentu saja bakal membantu menghilangkan rasa gugup dalam diri kita.
5. Kemampuan bicara dan bahasa tubuh
Kemampuan berbicara memang menjadi salah satu kunci dalam penyajian presentasi. Pasalnya dengan skill berbicara yang memikat, perhatian pendengar dapat ditangkap. Cara Anda berbicara dan menyampaikan presentasi pun menjadi sorotan utama para pendengar. Oleh karena itu, berikan penampilan terbaik dan usahakan agar tidak terlihat grogi.
Namun, sejatinya tidak cukup hanya pandai berbicara. Gaya tubuh Anda yang menarik juga harus dapat menguasai audience. Akan tetapi perlu pula disertai dengan pengontrolan apakah audiennce masih memperhatikan presentasi Anda atau malah sibuk dengan urusan masing-masing. Ada banyak hal yang bisa dicoba untuk menguasai pendengar misalnya dengan melakukan simulasi, menayangkan video, mengajak diskusi, atau melemparkan pertanyaan. Berikan hal-hal menarik yang membuat pendengar tidak bosan dengan presentasi Anda.
6. Hindari Berbicara dengan Slide
Jangan terlalu banyak melihat pada slide yag isinya sudah dapat dibaca oleh pendengar. Usahakan sebisa mungkin Anda menatap fokus pada mata pendengar dan mencuri perhatian mereka. Memperbanyak kontak mata dengan audience juga akan membuat presentasi Anda jauh lebih menarik.
Untuk presentasi gunakan desain yang sederhana tetapi terlihat menarik. Pertimbangkan betul keserasian warna antara background dengan warna tulisan. Jangan sampai warna latar malah membuat kalimat tidak bisa dibaca jelas karena terlalu kontras.
7. Tenang dan yakin
Hari H telah tiba sekarang, apakah kita merasa deg-deg an, perut terasa tidak enak? atau singkat katanya, apakah anda merasa nervous? Haha.. tenang saja, itu adalah hal yang normal kita rasakan ketika kita harus berbicara di depan publik. Hadapilah dengan tenang dan yakinkanlah diri kita bahwa dengan segala persiapan yang sudah di lakukan, kita pasti bisa. Good Luck..
sources:
https://gofaztrack.com/blog/7-cara-presentasi-yang-baik-di-depan-audience/
https://david-pranata.com/7-langkah-memukau-audiens-dengan-presentasi-anda/