Kawasaki Z650, menjadi andalan

Apakah Kawasaki Z650 mampu menjadi pemain cadangan yang bisa diandalkan?? PT Kawasaki Motor Indonesia secara diam-diam telah meluncurkan kuda pacu terbaru dari keluarga "Z" mereka, yaitu Z650. Alasan diciptakannya motor ini adalah sebagai penerus versi ER-6n yang kurang diminati penggemar street fighter Tanah Air. Kawasaki Z650, menjadi andalan.

Kawasaki Z650, menjadi andalan

Hadir dengan mesin berkapasitas 649cc, membuat naked bike ini mampu berakselerasi cepat ketika digeber pada rpm rendah hingga tinggi. Untuk menunggangi motor ini sampai di jalanan, Anda harus merogoh kocek yang lumayan dalam, Rp150 juta. Harga mahal yang disandang Z650 sepertinya dipengaruhi oleh fitur canggih yang digendongnya. Teknologi ABS yang diaplikasikan pada motor benar-benar mengoptimalkan sistem pengereman. Ditambah lagi berat ringan yang disandang juga sangat mempengaruhi performa motor saat melakukan manuver.

Semakin ramainya persaingan street fighter bike, dijamin membuat para konsumen yang ingin membelinya menjadi pusing untuk memilih. Apalagi kompetitor seperti Honda, Yamaha, KTM, dan Triumph sudah semakin mendominasi pasar motor dunia. Lalu apakah nasib Z650 akan sama seperti si ER-6n yang sudah disuntik mati oleh Kawasaki karena gagal memenuhi hasrat bikers. 


sources:
https://mtrracing.net/Motorcycles-Kawasaki-Z650-2018-Woonsocket-RI-57f099a6-6729-4220-8c15-a7f60110e58f

Subscribe to receive free email updates:

Related Posts :

Blogger
Disqus
Pilih Sistem Komentar Yang Anda Sukai

No comments